PPNIJaktim – Suasana hangat menyelimuti kawasan Ciracas, Jakarta Timur saat peresmian Jakarta Nursing Center (JNC) pada Sabtu, 2 Agustus 2025. Acara ini dipimpin oleh Ketua DPW PPNI DKI Jakarta, Dr. Jajang Rahmat Solihin, M.Kep., Sp.Kep.Kom, dan dihadiri tokoh kesehatan, aparatur pemerintah, serta masyarakat setempat.
Jakarta Nursing Center (JNC) merupakan wadah yang menaungi praktik mandiri keperawatan berbasis holistik. Di saat bersamaan, turut diresmikan juga Sekretariat Pengurus Wilayah Himpunan Perawat Holistik Indonesia (HPHI) Provinsi DKI Jakarta. Kehadiran JNC disambut baik oleh DPW PPNI DKI Jakarta, yang menekankan bahwa praktik mandiri perawat kini dapat dijalankan secara legal dan profesional.
“Jakarta Nursing Center adalah bukti bahwa praktik mandiri perawat bisa dijalankan secara legal dan profesional. Dengan adanya Surat Izin Praktik Perawat (SIPP), perawat kini bisa memberi layanan langsung kepada masyarakat. JNC adalah contoh bagus dan dapat menjalankan praktik yang sah, aman, dan menyentuh,” ujar Dr. Jajang Rahmat Solihin.
Peran PPNI Jakarta Timur
PPNI Jakarta Timur turut mendukung praktik mandiri perawat melalui dua peran utama:
-
Memberikan rekomendasi untuk praktik mandiri perawat yang ingin beroperasi di wilayah Jakarta Timur, memastikan layanan sesuai standar profesional dan etika keperawatan.
-
Monitoring kualitas praktik mandiri perawat secara berkala, memastikan layanan tetap optimal, aman, dan sesuai regulasi yang berlaku.
Kontribusi Perawat Lewat JNC
Pengelola JNC, Tri Mulia Herawati, S.Kp., M.Kep., menyampaikan, “Perawat itu tidak melulu harus ada di rumah sakit. Lewat JNC dan HPHI DKI Jakarta, kami hadir di tengah masyarakat. Ini bentuk kontribusi kami dalam memberikan solusi sehat yang menyeluruh, mandiri, dan berbasis kebutuhan warga.”
Didukung oleh perawat profesional Ns. Agus Purnama, S.Kep., MKM., M.Kep., Sp.Kep.MB, JNC mengusung layanan berbasis empati dan bukti ilmiah, menyentuh aspek tubuh, pikiran, dan jiwa secara holistik.
Acara peluncuran JNC juga dimeriahkan dengan bakti kesehatan untuk masyarakat sekitar. Kolaborasi lintas profesi, dukungan komunitas, dan inovasi berbasis keperawatan menjadikan kehadiran JNC lebih dekat, peduli, dan berdampak nyata bagi masyarakat.




